TOMOHON|PRONEWS.ID- Pasangan Wenny Lumentut dan Michael Mait telah resmi mendaftarkan 11.111 dukungan ke KPU Tomohon, melebihi persyaratan minimal 7803 atau 10 persen dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) Tomohon. Namun, jauh dari jumlah tersebut, total dukungan masyarakat bagi pasangan WL-MM mencapai 42 ribu.

Wenny Lumentut menjelaskan, “Kenyataannya total ada 42 ribu. Tapi yang kita masukkan ke KPU itu hanya 11 ribu.” Terdapat fakta menarik di balik jumlah dukungan 11.111 yang dimasukkan.

Menurut Wenny Lumentut, Angka 11 memiliki makna tersendiri bagi pasangan WL-MM. “Kita memasukkan dukungan ke KPU pada tanggal 11, dimulai pada jam 11.

Selain itu, saya dan Pak Michael memiliki tanggal lahir yang sama, yaitu tanggal 11.” kata Wenny Lumentut.

Sementara itu Penatua Michael Mait, menyatakan bahwa jumlah 11.111 dukungan yang mereka masukkan ke KPU pada tanggal 11 memiliki makna tersendiri baginya. “Kita memasukkan dukungan ke KPU pada tanggal 11, dimulai pada jam 11. Selain itu, saya dan Pak Wenny memiliki tanggal lahir yang sama yakni tanggal 11,” ujar Michael Mait.