TOMOHON|PRONEWSNUSANTARA- Sejak menjabat sebagai Walikota Tomohon pada 26 Februari 2021, Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk atau biasa dikenal Caroll Senduk, pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Tomohon masa jabatan 28 Oktober 2019 – 23 September 2020.

Caroll Senduk saat ini menjabat sebagai WaliKota Tomohon untuk periode 2021-2024.

Sebagai Walikota Tomohon, Caroll Senduk telah melaporkan harta kekayaan ke LHKPN sewaktu pertama kali menjabat sebagai Walikota pada periodik 2021.

Namun, berdasarkan data yang berhasil dihimpun, diketahui Caroll Senduk belum melaporkan harta kekayaan terbarunya ke LHKPN.

Pada laporan terakhirnya, tercatat Caroll Senduk memiliki harta kekayaan sebesar Rp39,8 miliar.

Total harta kekayaan Caroll Senduk ini adalah laporan pada periodik 2021, namun anehnya pada periodik 2022 hartanya belum dilaporkan ke LHKPN, entah kenapa ?