TOMOHON– Suasana gembira dan penuh kebahagiaan menyelimuti pernikahan Fadly Polakitan dan Injill Marshanda Mamentu, yang digelar di Kelurahan Kinilow Satu, Kecamatan Tomohon Utara, pada Jumat malam, 11 Oktober 2024.

Acara sakral yang penuh khidmat tersebut berlangsung dengan meriah, dihadiri keluarga, kerabat, dan sejumlah tokoh penting dari Kota Tomohon.

Pernikahan ini tidak hanya menjadi momen yang spesial bagi kedua mempelai dan keluarga besar, tetapi juga menjadi meriah karena kehadiran calon Walikota Tomohon nomor urut 2, Wenny Lumentut.

Kehadiran Wenny Lumentut, yang juga dikenal sebagai salah satu mantan wakil Walikota Tomohon yang dikenal merakyat menunjukkan kedekatannya dengan warga Kinilow Satu.

Dalam sambutannya, Wenny Lumentut menyampaikan doa dan harapan untuk pasangan Fadly dan Injill agar rumah tangga mereka selalu dilimpahi kebahagiaan, cinta, dan kesuksesan.

Ia juga mengapresiasi keramahtamahan keluarga besar kedua mempelai yang dengan hangat menerima kehadirannya di momen yang begitu berharga ini.

“Semoga Fadly dan Injill selalu diberkati kebahagiaan dan keharmonisan dalam membina rumah tangga,” ujarnya di sela-sela acara.

Selain itu, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai hiburan yang membuat suasana semakin hidup.

Kemeriahan semakin terasa ketika tamu undangan ikut menyaksikan penampilan musik dan tari yang disiapkan khusus untuk memeriahkan malam spesial tersebut.

[**/ARP]