MANADO|ProNews.id– Guna menyemarakkan dan memeriahkan HUT ke-78 Kemerdekaan RI, fashion show, menggelar lomba fashion show, pada Sabtu (19/8/2023) malam.

Kegiatan berlangsung di lapangan upacara Mapolresta. Diikuti para personel dan Bhayangkari Polresta Manado, dengan menampilkan beragam busana daerah di Indonesia. Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait didampingi Wakapolresta beserta para pejabat utama, turut menyaksikan acara tersebut.

“Selain untuk memeriahkan HUT ke-78 RI, fashion show ini juga untuk menggelorakan sekaligus melestarikan pakaian adat daerah yang ada di Indonesia,” kata Kombes Pol Sirait.

Para peserta fashion show pun berhasil menciptakan suasana yang memukau penonton dengan mengenakan busana yang anggun dan kreatif. Ragam desain busana dengan sentuhan tradisional dan modern berhasil mencuri perhatian. Menggambarkan harmoni antara warisan budaya lokal dan tren fashion masa kini.

Selain lomba fashion show, Polresta Manado juga melaksanakan Festival UMKM Kuliner Khas Daerah.

[**/arp]