TOMOHON|ProNews.id– Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kota Tomohon Ir Miky Junita Linda Wenur MAP (MJLW) meminta para pengurus, kader bahkan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) untuk solid memenangkan Partai Golkar di Pemilu Serentak 14 Februari 2024 mendatang.
Hal itu dikatakan Miky Wenur saat melakukan konsolidasi sekaligus pembekalan kepada para Bacaleg yang ikut dalam kontestasi di Pemilu 2024 menyusul rampungnya perubahan-perubahan daftar Bacaleg dan telah dimasukkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon pada 3 Oktober lalu.
‘’Kita tinggal nenunggu penetapan dan pengumuman daftar Caleg pada awal November 2023 mendatang.
Untuk itu, kepada para pengurus, kader dan para Caleg nanti agar solid dalam memenangkan Partai Golkar,’’ kata Miky Wenur didampingi Sekretaris Stenly Lasut dan bendahara Gerard J Lapian SE MAP Senin (9/10/2023) belum lama ini.
Soal terget perolehan kursi, Miky Wenur mengatakan, tidak muluk-muluk namun optimis akan memperoleh minimal sama dengan perolehan kursi di DPRD Kota Tomohon saat ini yakni 10 kursi.
Partai Golkar di Kota Tomohon tambah Srikandi Beringin Tomohon ini, memiliki basis dan akar yang jelas dan itu sudah dibuktikan sejak dulu.
Kursi yang tersedia di DPRD Kota Tomohon saat ini berjumlah 25, atau bertambah 5 dari Pemilu tahun 2019 lalu yang hanya 20. Begitu juga dengan Daerah Pemilihan (Dapil), sudah bertambah 1 sehingga menjadi 4, dari 3 saat Pemilu 2019.
[**/arp]