TOMOHON- Di tengah kesibukannya sebagai Bakal Calon Wakil Walikota Tomohon dan Ketua Komisi Pelayanan Anak (KPA) Sinode GMIM, Penatua Michael Mait tetap setia melayani Tuhan dengan mengunjungi dan mendoakan pasien di Rumah Sakit Anugerah Tomohon, yang terletak Kelurahan Pinaras, Kecamatan Kampung Jawa, pada Rabu (31/7/2024).
Kehadiran Penatua Michael Mait, sebagai Tokoh Agama dan pelayan Gereja, mendapatkan apresiasi yang tinggi dari pihak rumah sakit dan para pasien yang didoakan olehnya.
Sikap peduli dan penuh kasih yang ditunjukkan oleh Penatua Michael membawa penghiburan dan semangat baru bagi mereka yang sedang berjuang melawan penyakit.
Pasangan dari Bakal Calon Walikota Tomohon Wenny Lumentut ini disambut dengan gembira oleh para pasien.
Kehadiran dan doa yang diberikan oleh Penatua Michael menjadi sumber inspirasi dan harapan bagi mereka.
Keluarga dari Doni Waluyan, Ewin Mengko, dan Albert Lempoy, serta adik Dirgari Goni, mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan doa yang diberikan oleh Penatua Michael.
Mereka merasa terhibur dan mendapatkan semangat baru untuk terus berjuang dalam proses penyembuhan.
Menurut mereka kunjungan Penatua Michael Mait ini, tidak hanya menunjukkan kepeduliannya sebagai pemimpin rohani, tetapi juga memperlihatkan komitmen dan kasihnya kepada sesama.
Tindakan mulia ini menjadi contoh nyata bagaimana seorang pemimpin dapat memberikan dampak positif dalam kehidupan orang lain, bahkan di tengah kesibukannya dalam dunia politik,” ucap mereka.
[**/ARP]