TOMOHON|PRONEWS.ID- Minggu, 19 Mei 2024, Terung Kabasaran, Kelurahan Kolongan, Kecamatan Tomohon Tengah, menjadi saksi atas acara mingguan atau Komaus yang diadakan dalam memperingati Almarhum Petrus Janses Sangi, yang hangat di panggil Opa Piet.
Almarhum adalah ayah mertua dari mantan Wakil Walikota Tomohon, Wenny Lumentut.
Ribuan masyarakat Tomohon, serta undangan dari berbagai kalangan turut hadir dalam acara yang penuh haru dan kebersamaan.
Acara Komaus ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Walikota Tomohon Caroll Senduk bersama Ketua TP-KKK drg. Jeand’arc Senduk- Karundeng, Ketua DPRD Tomohon Jemmy Sundah, bersama anggota DPRD Mono Turang, Julianita Cynthia Wongkar, serta Penatua KPA Sinode GMIM Michael Mait.
Turut hadir juga Ketua DPD II Golkar Tomohon, Miky J.L Wenur, para tokoh agama, tokoh budaya, dan tokoh masyarakat Tomohon.
Momen tersebut menjadi peristiwa yang sarat dengan ungkapan duka dari seluruh masyarakat Tomohon.
Kebersamaan dalam acara ini mencerminkan rasa hormat dan penghargaan masyarakat kepada Almarhum Opa Piet, sekaligus memberikan dukungan dan solidaritas kepada keluarga yang ditinggalkan.
Acara ini juga menggambarkan kebersamaan dan kekuatan komunitas dalam menghadapi cobaan, serta ukhuwah yang terjalin di antara masyarakat Tomohon.
Wenny Lumentut, didampingi oleh isteri tercinta, Ellen Sangi, mengungkapkan terima kasih atas segala dukungan dan bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Tomohon dan seluruh masyarakat, dalam pemakaman ayah terkasih mereka yang telah berpulang pada tanggal 13 Mei 2024.
Dimana Ayah mereka telah disemayamkan di rumah duka Keluarga Kel.Sangi Polii, Kelurahan Lian Lingkungan IX, Kecamatan Tomohon Selatan, hingga dimakamkan pada tanggal 15 Mei di pekuburan keluarga.
Wenny Lumentut menyampaikan terima kasih atas penghiburan dan kekuatan yang diberikan kepada keluarga yang sedang berduka.
Ia berharap agar Tuhan Yesus akan membalas berkat yang telah diberikan.
Ibadah Komaus juga dihibur oleh beberapa artis ternama seperti Dirly Idol, Vanda Hutagalung, serta diiringi oleh penampilan Chifas Band dan Over Drife.
[**/arp]