MANADO|ProNews- Ketua DPRD Kota Tomohon, Jemmy Jerry Sundah, SE., memberikan ucapan selamat atas suksesnya kegiatan serah terima jabatan (sertijab) Pangdam dari Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., kepada Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A. di Makodam XIII/Merdeka, Teling Atas, Kota Manado, Sulawesi Utara, yang dilaksanakan pada Kamis (14/3/2024).
Dalam ucapan tersebut, Jemmy Jerry Sundah, SE., secara khusus menyampaikan terima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., atas pengabdian dan dedikasinya yang telah memberikan kontribusi melalui berbagai karya nyata selama memimpin Kodam XIII/Merdeka.
“Ucapan selamat juga disampaikan Jemmy Jerry Sundah, SE, kepada Pangdam XIII/Merdeka yang baru, Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A.
Mewakili DPRD Kota Tomohon, saya ingin menyampaikan ucapan selamat atas suksesnya kegiatan sertijab Pangdam XIII/Merdeka.
Terima kasih kepada Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., yang telah memberikan pengabdian terbaiknya selama memimpin Kodam XIII/Merdeka.
Selamat bertugas kepada Pangdam XIII/Merdeka yang baru, Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A.,” ucap Jemmy Jerry Sundah, SE.
[**/arp]